Rekrutmen PT Bank BCA Tingkat SMA SMK D1 D3 S1 Juni 2022

Bank Central Asia disingkat BCA adalah bank swasta terbesar di Indonesia, didirikan 21 Februari 1957. Di tengah proses pemulihan kondisi ekonomi, BCA terus berupaya mempertahankan tingkat pertumbuhan kredit yang sehat sejalan dengan kondisi permintaan pasar dan sekaligus menjaga kualitas kredit yang disalurkan. Dalam melaksanakan upaya tersebut, BCA selalu berpegang pada prinsip kehati-hatian melalui penerapan manajemen risiko yang disiplin dengan menitikberatkan pada penyaluran kredit pada nasabah-nasabah yang memiliki rekam jejak yang baik dan sektor-sektor yang potensial. 


Bank Central Asia telah melakukan pengembangan produk dan layanan yang lebih luas melalui sinergi dengan para entitas anak. Kami memiliki komitmen untuk terus mendukung kinerja entitas anak sehingga dapat meningkatkan kepuasan nasabah terhadap produk dan layanan grup BCA secara keseluruhan. Di saat yang bersamaan, BCA juga secara selektif mengembangkan jaringan konvensional kantor cabang (brick and mortar) untuk melengkapi jaringan perbankan digital yang dimiliki.  


Saat ini BCA membuka lowongan kerja terbaru dalam rangka mencari calon pegawai yang siap untuk bergabung sebagai karyawan Bank BCA. Blog lowonganterpadu.com didirikan dengan maksud untuk memberikan kemudahan kepada para pencari kerja diseluruh Indonesia, update setiap hari. 


Rekrutmen Terbaru PT Bank Central Asia (Bank BCA) Tahun 2022


1. Program Permagangan Bakti - Customer Service dan Teller 

Persyaratan: 

  • Warga Negara Indonesia 
  • Pria/Wanita berpenampilan menarik 
  • Lulusan SMA/SMK (nilai rata-rata rapor semester 5,6 minimal 70) 
  • Lulusan D1-D3 dan S1 (IPK min. 2,50) 
  • Usia 17 s/d 24 tahun 
  • Sehat jasmani dan rohani 
  • Ramah dan mampu berkomunikasi dengan baik 
  • Tidak pernah terlibat Narkoba dan pelanggaran hukum lainnya 
  • Bersedia ditempatkan di seluruh cabang BCA di wilayah kota seleksi 
  • Lulus seleksi 
  • Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama menjalani Program Permagangan Bakti 
  • Belum pernah mengikuti program Magang Bakti BCA sebelumnya 
  • Lokasi Penempatan Bandung, Bangkalan, Banyuwangi, Blitar, Cianjur, Cilacap, Cirebon, Garut, Gresik, Jabodetabek, Jayapura, Jember, Jombang, Kediri, Kudus, Madiun, Magelang, Malang, Mojokerto, Palembang, Pasuruan, Pekalongan, Probolinggo, Purwakarta, Purwodadi, Purwokerto, Salatiga, Semarang, Sidoarjo, Situbondo, Solo, Subang, Surabaya, Tasikmalaya, Tegal, Tuban, Tulungagung 


2. Magang Bakti Customer Service - Pembukaan Rekening Online 

Persyaratan: 

  • Warga Negara Indonesia 
  • Pria/Wanita berpenampilan menarik 
  • Lulusan D3 atau S1 (IPK min. 2,50) 
  • Minimal usia 17 tahun dan maksimal 24 tahun 
  • Mampu berkomunikasi secara efektif baik lisan maupun tulisan 
  • Teliti dan mampu menganalisa masalah 
  • Mampu mengoperasikan komputer dengan baik 
  • Jujur dan memiliki integritas yang tinggi 
  • Tidak pernah terlibat Narkoba dan pelanggaran hukum lainnya 
  • Lulus dalam tahapan seleksi BCA 
  • Bersedia tidak menikah selama periode magang 
  • Tidak pernah mengikuti Program Permagangan Bakti BCA 
  • Bersedia bekerja dengan jam kerja shifting 
  • Penempatan di area Serpong / Tangerang 
  • Belum pernah mengikuti program Magang Bakti BCA sebelumnya 
  • Lokasi Penempatan Banten 


Jika anda tertarik dan memenuhi kualifikasi, segera daftarkan diri melalui "Apply" dibawah ini. 

PT Bank Central Asia Tbk 
Daftar online Apply here 

  • Perhatian, BCA tidak memungut biaya apapun selama proses pendaftaran dan seleksi karir berlangsung 
  • Pelamar yang lolos seleksi administrasi akan diberitahu melalui email atau telepon resmi 
  • Hanya pelamar terbaik yang akan diproses untuk mengikuti seleksi 
  • Seluruh tahapan seleksi ini tidak dipungut biaya.


Dapatkan info lowongan kerja melalui WhatsApp atau Telegram Resmi.